Jenis-Jenis Wawancara Kerja

Jenis-Jenis Wawancara Kerja – Bagi kalian yang sudah menyelesaikan pendidikan dan siap untuk bekerja, tentu tidak asing lagi dengan istilah wawancara dong? Yap, wawancara adalah salah satu tahap dari penerimaan pekerja di seluruh perusahaan manapun.

Wawancara kerja ini dilakukan dengan tujuan untuk mengevaluasi berbagai aspek dari seorang calon karyawan atau pelamar kerja. Hasil evaluasi ini kemudian digunakanan untuk mengidentifikasikan para pelamar. Apakah layak atau tidak untuk diterima bekerja di perusahaan tersebut. Nah bagi kalian yang sudah apply lamaran kerja dan menunggu panggilan wawancara, perlu kalian ketahui apa saja jenis-jenis interview kerja.

Jika kalian tidak tahu Macam macam interview, bisa saja ketika menerima panggilan wawancara kalian bingung karena masih jarang mendengar istilah dari dunia kerja ini. Berikut adalah Jenis-Jenis Wawancara Kerja beserta penjelasannya yang penting untuk kelian ketahui!

1. Telephone Interview alias Wawancara Telepon

Wawancara Kerja via Telepon
Wawancara Kerja via Telepon | sumber: www.pexels.com

Wawancara telepon adalah wawancara yang dilakukan melalui media perantara yaitu telepon. Seperti namanya, pertukaran informasi antara pewawancara dengan calon karyawan hanya dilakukan melalui media komunikasi. Jika kalian melakukan wawancara telepon, kalian tidak akan melakukan tatap muka dengan pewawancara.

Umumnya, perusahan-perusahan yang sedang membutuhkan karyawan dalam kondisi urgent akan melakukan wawancara telepon untuk mempersingkat waktu. Jika dirasa oke, maka selanjutnya kalian akan dipanggil ke kantor untuk mengikuti tahap seleksi selanjutnya.

Baca juga : Ciri Ciri Interview Palsu

2. On-Campus Interview alias Wawancara di Kampus

Untuk wawancara kerja jenis ini dilakukan pada saat campus hiring, atau kegiatan perekrutan yang dilakukan khusus di kampus-kampus. Nah wawancara ini yang sangat dekat dengan kalian para job seekers yang baru menyelesaikan atau sedang mengenyam pendidikan di kampus. Karena wawancara ini diperuntukan bagi mahasiswa di kampus tertentu dimana aktivitas perekrutan berlangsung.

3. Job Fair Interview alias Wawancara di Pameran Kerja

Interview Kerja Langsung
Interview Kerja Langsung | sumber: www.pexels.com

Wawancara kerja ini dilakukan pada saat berlangsungnya pameran lowongan kerja alias job fair. Biasanya instansi pemerintahan bakal ngadain job fair setiap tahun bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan. Mulai dari perusahaan swasta hingga perusahaan milik negara.

Biasanya wawancara jenis ini berlangsung sesaat setelah kalian mengajukan lamaran di stand perusahaan yang bersangkutan. Jika kalian mengikuti job fair interview ini, pastikan kalian sudah siap untuk diwawancara sebelum memutuskan untuk menaruh lamaran ya!

4. On-Site Interview alias Wawancara di Lokasi Kerja

Jenis-Jenis Wawancara Kerja
Jenis-Jenis Wawancara Kerja | sumber: www.pexels.com

Nah wawancara kerja jenis ini adalah yang paling lumrah! Karena diadakan di perusahaan yang bersangkutan alias di lokasi kantor. Artinya, kalian sebagai calon karyawan datang dan mengikuti proses rekrutmen langsung di lokasi kerja. Biasanya wawancara ini baru akan dilakukan setelah perusahaan menerima berkas lamaran kalian.

Nah itu dia jenis-jenis wawancara kerja yang perlu kalian ketahui. Untuk mendapat hasil wawancara yang bagus, ada baiknya kalian belajar dan mempersiapkan diri terlebih dahulu. Kalian juga bisa mendapatkan tips untuk Membuat Surat Lamaran Kerja dari artikel lainnya di www.lokerbali.info Semoga artikel ini bermanfaat!

Bagikan :

Mungkin Kamu Juga Suka