Bertemanlah yang Baik di Kantor

Bertemanlah yang Baik di Kantor – Bekerja di tempat kerja yang majemuk membuatmu bertemu dengan berbagai macam orang dengan latar belakang dan sifat yang berbeda-beda. Hal ini akan menjadi keuntungan buatmu karena kamu akan menemukan banyak sekali keunikan dan menjalin persahabatan dengan siapapun. Tetapi kamu pasti akan memilih teman. Eits, memilih teman bukan sesuatu yang jahat loh. Sebenarnya, memilih teman yang baik adalah berdasarkan pengaruh yang akan diberikan ke kamu. Bukan memilih karena status sosial, agama, dan lainnya.

Dan, teman seperti apa ya yang bisa kamu pilih, agar kamu bisa belajar banyak tentang sifatnya yang baik?

 

Tepat Waktu

Ilustrasi Rekan Kerja
Sumber: Pexels.com

 

Teman yang baik untuk ditiru adalah teman yang bisa tepat waktu dalam segala hal. Termasuk didalamnya adalah teman yang tidak pernah telat. Jadi lebih baik kamu berteman dengan orang yang sudah berada di kantor sebelum jam kantor dimulai. Biasanya orang seperti itu adalah orang yang bisa menghargai waktu dan juga biasa mempersiapkan sesuatu sedemikian rupa sebelum jam kantor dimulai. Sangat baik untuk dicontoh.

 

Dapat Dipercaya

Ilustrasi Berjabat Tangan
Sumber: Pexels.com

Kamu pasti membutuhkan orang yang bisa dipercaya dalam pergaulan ataupun dalam relasimu di kantor. Orang yang dapat dipercaya ini adalah orang yang bisa menjaga rahasia yang kamu ceritakan ke dia. Ciri orang yang dapat dipercaya adalah orang yang tidak suka bergosip. Nah, jika kamu memiliki teman seperti itu, berteman baiklah dengan orang tersebut, karena orang itu yang akan dengan baik mendengarkan keluh kesahmu selama berkerja.

 

Ramah

Ilstrasi Ramah
Sumber: Pexels.com

Orang yang ramah adalah orang yang paling fleksibel dalam segala hal. Bagimu, bergaul dengan orang yang ramah akan membuatmu suka berbicara, tidak sungkan untuk berdiskusi, dan akhirnya berani untuk mengemukakan pendapat di depan publik. Oleh sebab itu, berteman baiklah dengan orang yang ramah, karena kamu akan mendapatkan banyak keuntungan.

 

Sedikit Bicara Banyak Aksi

Ilustrasi Saat Bekerja
Sumber: Pexels.com

 

Talk less do more” benar benjadi pedoman orang banyak yang mau berkonsentrasi pada performa pekerjaan, daripada berkoar-koar tentang aksi dan rencana mereka. Nah, kamu wajib banget untuk bergaul dan berteman dengan orang yang seperti itu, karena kamu akan terlatih untuk meningkatkan performa pekerjaanmu, daripada banyak ngomong.

Kesimpulannya, ada banyak sekali tipe orang yang ada di kantormu. Memilih orang yang mana yang akan menjadi temanmu bukanlah hal yang jahat, tetapi kamu juga wajib menentukan pertemanan yang sehat, yang akan membawamu ke hal yang lebih baik.

Bagikan :

Mungkin Kamu Juga Suka